Thursday, May 17, 2018

TERORISME & ANCAMAN TERHADAP PESTA DEMOKRASI

Dialog di CNN TV tadi malam (16/05/2018) masih terkait dengan persoalan terorisme dan pengaruh atau dampaknya terhadap pesta demokrasi. Kali ini saya bersama Luthfie Syaukanie (LS), peneiliti dari SMRC, dipandu oleh Budi Adiputro (BA) dari CNN. Walaupun aksi-aksi terorisme selalu terjadi dalam era pasca-Reformasi, apakah akan mempengaruhi proses Pemilu dan menjadi isu sentral (leading issue) yang akan digunakan oleh para kontestan untuk menjaring suara? Bagaimana posisi Pemerintah dan parpol pendukungnya dalam menghadapi terorisme sehingga tidak menjadi permasalahan yang akan mengganggunya.

Hemat saya, kendati isu terorisme tidak menjadi isu sentral dalam Pemilu nanti, namun potensi untuk dipakai oleh parpol dan pare elit politik dalam rangka memobilisasi suara. Bagi parpol oposisi, kasus maraknya aksi teroris ini bisa dijadikan alat untuk menuding Pemerintah tidak mampu mengatasi ancaman terhadap kamnas. Sebaliknya Pemerintah dan parpol pendukungnya juga menggunakannya utk menunjukkan bahwa pihaknya telah melakukan upaya-upaya penanggulangan terorisme, namun ada kendala dalam pembuatan payung hukum, seperti revisi UU Terorisme di DPR.

Dalam pandangan LS, parpol-parpol oposisi memang telah memanfaatkan dan mengekstrapolasi masalah terorisme. Misalnya parpol seperti PKS atau politisi dari Gerindra, Fadli Zon (FZ), menggunakannya utk mendiskreditkan pemerintah. Dalam pandangan saya, dalam konteks pasca-Pilkada DKI 2017, isu terorisme akan dikaitkan dengan politik Islam, selain pemanfaatan politik identitas.

Akankah penggunaan isu terorisme dan keagamaan dapat menjadi alat efektif dalam memobilisasi dukungan voters? Hal itu sangat tergantung pada kemampuan Pemerintah dan aparat keamanan utk menyelesaikan dengan cepat, terutama melakukan pembatasan masalah sehingga tidak mengganggu pesta demokrasi.

Silakan para sahabat menyimak video dialog dan mengomentarinya. Trims (MAS)

https://www.youtube.com/watch?v=J1AqeHajnNs
Share:

0 comments:

Post a Comment

THF ARCHIVE

FP GUSDURIANS