Sunday, May 10, 2020

OPINI NAJWA SHIHAB VS WAKIL RAKYAT


Tanpa berpretensi membela Najwa Shihab (NS), yg pasti sudah sangat banyak yg membela opininya, saya menganggap kritik2 yg dilontarkannya masih nalar, sopan, dan kalaupun nylekit tapi faktual.

NS juga tak melulu melontarkan satirnya kepada anggota DPR saja, tetapo juga kepada aparat Pemerintah, termasuk Menteri dan juga Satgas Covid19 yg kini sedang sibuk menghalau wabah berbahaya tsb.

Ketimbang pada baper di medsos dan media, para anggt DPR yg tersinggung dg kritik dan satir tsb lebih baik minta diberi waktu bicara di forum NS. Itu sayavrasa lebih fair ketimbang menuding macam2, menuntut minta maaf, mengancam akan bongkar aib NS, dll.

NS tidak bersalah sebagai warganegara maupun sebagai jurnalis ketika melontarkan opini dan kritik sekeras apapun. Fakta2 yg dipakai dasar juga diketahui publik, bukan rahasia atau buatan. Soal interpretasi thd fakta2 tsb, bisa saja berbeda dan itulah yg seharusnya diperdebatkan. Bukan di hakimi dan dijaruhi sanksi!

Saya tidak habis pikir, lembaga hasil reformasi yg seharusnya menjunjung tinggi prinsip demokrasi spt DPR malah mau digunakan sebagai lembaga yang sensitif dan cenderung anti thd opini publik. Bukankah itu berarti sebuah pembalikan thd elan demokrasi? IMHO.


Share:

0 comments:

Post a Comment

THF ARCHIVE

FP GUSDURIANS