Friday, November 29, 2013

RI SEDANG MENGEMBANGKAN SISTEM PERTAHANAN SIBER

Salut kepada Menhan RI, Pak Purnomo Yusgiantoro (PY), yg tanggap terhadap pentingnya pertahanan siber (cyber defense) bagi negeri ini. Sebagai negara yg ditakdirkan memiliki karakter archipel (kepulauan) dengan keluasan nomor satu di dunia, maka tingkat kernetanan (vulnerability) Indonesia juga sangat tinggi. Hanya dengan menguasai dan mengembangkan teknologi tinggi serta futuristik saja kita bisa melindungi kedaulatan dari ancaman penetrasi luar. Ini belum kalau dibicarakan kemajemukan demografis, kultural, dan tingkat perkembangan sosbud dari warganegara. Membangun sistem pertahanan dan keamanan RI adalah sebuah kerja luar biasa, tak kalah dengan nation building itu sendiri. Salah satu yg bisa diandalkan adalah kapasitas dan penguasaan iptek IT yang dimanfaatkan utk hankam. Kerja Kemenhankam harus didukung seluruh bangsa, dan disinergikan dg seluruh kekuatan bangsa: kepolisian, intelijen, dan sebagainya. Masyarakat sipil seperti Universitas, lembaga riset, dan industri pun harus sinergis dalam membangun sishan siber itu. Sebb kendati Pak Menhan sudah membangun sistemhansiber, tetapi hal itu baru satu komponen belaka yaitu untuk kepentingan tempur (TNI). Untuk komponen kamtib mesti dibangun oleh Polri dan untuk komponen inetelijen stratejik mesti juga dibangun oleh BIN. Semoga insiden penyadapan oleh Australia dan Asia membuahkan sesuatu yang positif bagi bangsa ini. Bukan hanya dg menunjukkan ketegasan thd negara tetangga sptAussie, M'sia dan S'pura, tetapi juga dengan membangun sishankam yg dapat diandalkan. Bravo Pak Menhan!

Selanjutnya baca tautan ini:

http://www.tempo.co/read/news/2013/11/29/078533434/Menhan-Indonesia-Sudah-Punya-Pertahanan-Cyber
Share:

0 comments:

Post a Comment

THF ARCHIVE

FP GUSDURIANS