Wednesday, December 2, 2015

GUYON GUSDURIANS: SAKSI YANG STRESS

Akisah, seorang pengadu (P) yang dipanggil sebagai saksi di sebuah sidang Mahkamah Kehormatan Parlemen jatuh pingsan setelah ditanya bergantian selama 9 jam. Setelah diperiksa dokter spesialis (D), maka dilakukan konferensi pers. Para wartawan (W) menanyakan kondisi sang pengadu.
 

D: "Beliau masih shock walaupun berangsur pulih". 

W-1: "Apakah karena P punya sakit jantung, dok?" 

D: "Tidak ada catatan bhw P punya sakit jantung." 

W-2: "Apakah karena P kelelahan, dok?" 

D: "P sangat sehat secara jasmani." 

W-3: "Apakah karena P stress berat, dok?" 

D (mengangguk): "Ya, tampaknya demikian." 

W-4 (mencecar): "Apakah yang bikin P stress berat hingga kolaps, dok?" 

D: "Karena P merasa menipu diri sendiri dan rakyat." 

W-4 (penasaran): "Kenapa P merasa begitu, dok?" 

D: "Menurut penuturan P, karena beliau harus berulang-ulang menyebut 'Yang Mulia' kepada para anggota Majelis itu." 

W: "!!!???@@@***!!!???"
Share:

0 comments:

Post a Comment

THF ARCHIVE

FP GUSDURIANS